Setelah kita mengulas apa itu IDE dan menginstall salah satu IDE, yaitu Dev C++ pada post-post sebelumnya. Pada post kali mari kita pelajari pemrograman C++ benar-benar dari awal ya, ok cus buka dulu program Dev C++ kalian
Setelah kalian membuka Dev C++ langsung saja klik File - New - Source File untuk membuka jendela tempat kalian menulis source code, atau bisa juga dengan menekan shortcut Ctrl+N pada keyboard. Setelah itu tulislah source code persisi seperti dibawah ini
Mari kita bahas perbarisnya
- //belajar C++
Merupakan sebuah komentar, komentar pada C++ ini berguna untuk membuat sebuah catatan dalam soure code tetapi tidak ikut dieksekusi dalam program, jadi apapun yang dituliskan dalam komentar tersebut tidak mempengaruhi program - #include<iostream>
Sebagai bagian dari proses kompilator, Kompiler dari C++ menjalankan program yang dinamakan preprosesor. Fungsinya untuk memanggil library iostream, pada C++ banyak sekali library yang berguna untuk menjalankan berbagai macam fungsi, seperti math.h untuk memanggil fungsi-fungsi operasi matematika, dan untuk iostream sendiri digunakan untuk menjalankan fungsi input dan output data - using namespace std;
using adalah perintah kepada compiler untuk melakukan deklarasi namespace dan menggunakan anggota namespace.
namespace berfungsi untuk memanggil namespace yang telah dibuat.
std merupakan wadah urutan yang merangkum ukuran data dan array dinamis. Di dalam std terdapat halnya seperti cout, cin, endl dan lain-lain. - Baris kosong yang tidak akan di eksekusi oleh program
- int main(){...}
Pernyataan ini mendeklarasikan fungsi utama, bahwa suatu program C++ dapat berisi banyak fungsi, yang harus selalu memiliki sebuah fungsi utama (main function). Fungsi adalah modul yang berisi kode-kode untuk menyelesaikan masalah-masalah tertentu yang akan dituliskana didalam program. Penulisan programnya yaitu didalam kurung kurawal ini {...}, jadi kurung kurawal buka menandakan awal program dan kurung kurawal tutup mendakan akhir program. - cout<<"Hello World"<<endl;
Cout adalah sebuah object dari pustaka perangkat lunak standar (std) C++ yang digunakan untuk mencetak suatu tipe data kedalam bentuk output standart, yang biasanya adalah layar komputer. Compiler menghubungkan kode dari pustaka perangkat lunak standar itu dengan kode yang telah ditulis untuk mendapatkan hasil yang executable (dapat dijalankan). Penulisan cout yaitu cout<<"kata kata"<<nilai<<endl, jadi setelah penulisan cout dipisahkan dengan << kemudian baru suatu data yang ingin ditampilkan, dari contoh tadi artinya menampilkan kata kata dan nilai kemudian endl berfungsi untuk beralih ke baris baru, sepertihalnya fungsi enter saat menulis pada microsoft word, dan ; berfuungsi untuk mengakhiri baris pada program C++. Selain cout<<"Hello World"<<endl; penulisan yang lain yaitu std::cout<<"Hello World\n"; fungsiny sebenarnya sama yaitu untuk menampilkan kata Hello World di layar, tetapi karena kita telah menulis using namespace std; maka tidak perlu lagi kita tulis std::cout dan "\n" fungsinya sama dengan endl. - return 0;
Digunakan karena kita menggunakan int main dimana fungsi tersebut harus mengembalikan suatu nilai integer. Jika tidak mau repot bisa memakai void main, tetepi kabar baiknya dalam Dev C++ ketiadaan penulisan return 0; masih bisa diatasi oleh sistem jadi walaupun kita tidak menuliskan return 0; IDE sudah otomatis menegembalikan nilai integer itu sendiri - } merupakan akhir dari suatu program yang ada pada fungsi utama atau int main
Setelah kalian menulis syntax diatas kalian tinggal klik compile & run atau bisa memakai shortcut F11 untuk mengcompile dan menjalankan program sekaligus. Tapi untuk pertama kalinya walau sudah klik compile & run tetapi tetap hanya compile saja karena harus diubah dulu ke dalam bentuk .exe (proses compiling), baru setelah itu bisa mengcompile sekaligus menjalankan program tersebut.
Beginilah tampilannya jika program dijalankan
Ya begitulah untuk post kali ini, mungkin cukup sekian untuk post kali ini
Semoga bisa menambah wawasan kita semua
See you next time!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar